Jumat, 25 September 2015

Situs Peninggalan Sirah Keteng

Gaes....

Artikelku kali ini bakal membahas tentang situs peninggalan Beji Sirah Keteng. Pasti kalian nanya-nanya apa sih Beji Sirah Keteng itu.

Baiklah...aku bahas dulu gaes.

Sirah Keteng adalah peninggalan yang berupa batu yang berbentuk menyerupai kepala manusia. Setau saya, batu itu berukuran kurang lebih 1 meter x 1 meter. Dulu batu itu hanya dibiarkan terletak di tanah. Tapi, setelah dijadikan sebagai tempat wisata, sekarang batu itu sudah diletakkan di atas cakruk kecil. Ceritanya gaes, Sirah Keteng itu adalah arca dari Ratu boko, seorang raksasa yang memakan manusia. Dia tewas dibunuh oleh Ki Ajar Prono, seorang sakti mandraguna.

Sementara Beji sendiri adalah kolam seluas 1 hektar. Kolam ini dulunya digunakan Ki Ageng Kutu sebagai kolam pemandian. Konon beji itu adalah sebuah urung jalan air dimana itu tembusan dari segoro kidul, memang itu dibuktikan dengan membuang merang dari sebuah aliran sungai dari laut selatan dan ternyata tembus sampai beji.

Oh iya....

Kebanyakan sih yang lihat peninggalan Sirah Keteng ini adalah orang-orang dari kota. Sebagian besar dari mereka ingin melakukan survei atau untuk mengerjakan tugas dari sekolah / kampus mereka. Memang peninggalan ini sangat cocok untuk dijadikan bahan penelitian karena sejarah terjadinya.

Aku sempat foto di depan Sirah Keteng. Takut banget gaes hehehe.
Ini dia fotonya...


Ini wujud dari kolam Beji Sirah Keteng gaes. Tepatnya di sebrang jalan Sirah Keteng. Maaf ya gaes, fotonya kurang deket hehehe...


0 komentar:

Posting Komentar